Rabu, 02 November 2011

MIRA ANDELIA (14211495) 1EA08 TUGAS IBD BAB 5 (MANUSIA DAN KEINDAHAN)

MANUSIA DAN KEINDAHAN

Menurut saya keindahan merupakan sesuatu yang sangat nyaman dan baik bila kita melihanya, akan tetapi keindahan itu pun memiliki arti yang sangat universal. Keindahan dapat diatikan elok, permai, cantik, dsb. Keindahan tidak hanya dapat mendeskripsikan  terhadap suatu hal, tapi kendahan memiliki makna yang luas terhadap orang yang melihatnya. Keindahan itu pun macam-macam seperti, keindahan alam, keindahan seni, suasana dan masih banyak lagi. Pada dasarnya manusia sangat menyukai keindahan karena manusia menyukai sesuatu yang rupawan. indah tidak hanya dapat diartikan pada sesuatu yang dapat dilihat tapi juga dirasakan, seperti jika seseorang yang memiliki hati serta tutur kata yang baik maka kita dapat menyebut seseorang itu memiliki keindahan hati seperti yang kita rasakan.
Keindahan itu datang dengan rasa kebaikan dari seseorang. Keindahanpun bisa diungkapan dengan sumber ekspresi manusia dengan cara mengaspresiasikan nilai-nilai bakat yang dimiliki seseorang.
Keindahan adalah sesuatu yang mendatangkan rasa sedang bagi yang melihatnya (Leo Tolstoy, pujangga Rusia), keindahan adalah sesuatu yang mendatangkan rasa senang (Humo, pujangga Inggris), dan keindahan adalah sesuatu yang paling banyak mendatangkan rasa senang (Hemsterhuis, pujangga Belanda)Keindahan adalah susunan yang teratur dari bagian yang erat antara satu dengan lainnya (Baumgarten, pujangga Jerman), keindahan adalah sesuatu yang memiliki proporsi yang harmonis (Shaftesbury, pujangga Jerman), Keindahan adalah keserasian obyek dengan tujuannya (Emmanuel Kant).
Begitu banyak arti dari sebuah keindahan, dan memang pada dasarnya keindahan selalu dapat mengisi kehidupan manusia sebagaimana mestinya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar